Kamis, 10 November 2011

apple siapkan iphone anyar

Apple Siapkan iPhone Murah untuk Melawan Android

iphone 3gs 150x150 Apple Siapkan iPhone Murah untuk Melawan Android
iPhone murah
Muncul isu bahwa Apple sedang menyiapkan iPhone murah dan bebas kontrak untuk memerangi handphone prabayar berbasis Android. Seperti dikutip dari Boy Genius Report, Apple dikatakan telah siap untuk meluncurkan iPhone 3GS prabayar yang dijual pada kisaran harga $350. Jika $1 dihargai kurang lebih Rp. 8.500 maka iPhone tersebut menjadi iPhone termurah dengan harga kurang lebih Rp. 2.975.000. Murah sekali bukan? Coba bandingkan dengan iPhone yang dibundle dengan operator lokal yang harga termurahnya yang mencapai 6 jutaan. Tentu saja jika hal ini menjadi kenyataan maka dapat dipastikan sambutan konsumen akan sangat luar biasa. Konsumen tidak perlu lagi terikat pada kontrak untuk mendapatkan iPhone murah. Sebelumnya Apple juga sudah pernah melakukan hal yang sama yaitu menjual versi murah dari iPhone model terakhir. Dengan semakin murahnya harga iPhone 3GS maka Apple mencoba untuk melakukan segmentasi kepada konsumennya: level atas dengan iPhone versi terbaru, level menengah dengan iPhone 4dan level bawah dengan iPhone 3GS-nya.

1 komentar:

Hey guys :)

welcome to my blog , wish u have fun ..